Rabu, 08 Oktober 2014

Manusia dan Cinta Kasih

Manusia dan Cinta Kasih


Cinta adalah perasaan rasa suka terhadap makhluk hidup (manusia). Sedangkan kasih adalah perasaan sayang atau cinta kepada makhluk hidup (manusia). Cinta kasih adalah perasaan ingin memberikan kasih sayang, kenyamanan, perlindungan kepada setiap makhluk hidup khususnya manusia dengan tulus dan ikhlas. Cinta itu memberi bukan menerima, artinya memberi dalam hal-hal yang sifatnya manusiawi bukan materi. Dalam menjalani kehidupan di dunia ini, manusia pasti memiliki perasaan cinta kasih kepada berbagai aspek kehidupan. Contoh, kasih sayang dalam lingkungan keluarga, kasih sayang dalam lingkungan keagamaan, kasih sayang dalam bentuk peri kemanusiaan, dan kasih sayang kepada sesama makhluk (universal).
1.  Kasih sayang dalam lingkungan keluarga, kasih sayang orang tua terhadap anaknya, kasih sayang kakak terhadap adiknya, dan kasih sayang suami terhadap istrinya.
2.    Kasih sayang dalam lingkungan keagamaan, menghormati dan mencintai sesama manusia tanpa memandang agama-nya.
3.    Kasih sayang dalam bentuk peri kemanusiaan, mencintai sesama manusia atas dasar sama-sama berasal dari satu keturunan.
4.    Kasih sayang kepada sesama makhluk hidup (universal), saling mengasihi sesama manusia, dan mengasihi hewan-hewan dan tumbuhan.

Cinta juga sumber kekuatan dari segalanya, kita tidak akan dapat mewujudkan setiap impian kita tanpa cinta. karena cintalah yang dapat memberikan dorongan atau motivasi terhadap diri seseorang. Cinta kasih tidak selalu ditunjukan kepada pasangan kita saja, tetapi pada dasarnya cinta kasih adalah anugerah terbesar yang diberikan oleh Tuhan YME untuk setiap makhluk-makhluknya.

Hubungan antara manusia dan cinta kasih sangat diperlukan karena agar suasana lingkungan sekitar terasa nyaman dan menimbulkan kehidupan rukun dan damai tanpa ada perseteruan ras. Manusia tanpa cinta kasih bagaikan manusia tanpa perasaan.

Source: http://anggipay.blogspot.com/2011/04/pengertian-cinta-kasih-html

Manusia dan Keindahan


 Manusia dan Keindahan

Keindahan berasal dari kata ‘Indah’ yang artinya sesuatu yang membuat senang ketika melihatnya. Keindahan selalu berkaitan dengan perasaan kagum disertai dengan rasa nikmat saat memandangnya. Dalam seni, keindahan adalah suatu yang bernilai tinggi yang bisa membangkitan perasaan penikmat dalam memuaskan batin, dan juga alat yang dapat menggerakkan perasaan indah seseorang yang melihatnya.

Keindahan manusia sering kali dilihat dari bentuk fisiknya, seperti keindahan tubuh dan juga wajah. Namun jauh dari hal tersebut manusia banyak memiliki keindahan abstrak, seperti keindahan suara, keindahan moral yang dipakai dalam kehidupan sehari-hari, dan sikap prilaku manusia yang baik. Keindahan Intelektual, dalam masalah berpikir manusia lah makhluk yang sangat berperan penting dibandingkan dengan makhluk lainnya. Manusia berbagai macam kreasi dalam menciptakan suatu karya yang bisa membuat orang lain menikmati apa yang telah diciptakannya.

Keindahan dan manusia saling berkaitan dalam hal seni, manusia yang mampu menciptakan keindahan dari ide-idenya dan keindahan yang mampu membuat manusia menikmati serta mengagumi suatu hal yang dapat membuat ia terus merasakan nyaman atas keaslian dari hal yang dilihatnya. Keindahan sangat lah bernilai dalam kehidupan manusia, dalam menjalani keseharian yang baik, hingga orang lain pun merasakan hal tersebut dan munculah keindahan moral dalam diri seseorang.

Source : www.syafroafni.wordpress.com/2013/05/24/hubungan-antara-estetis-dan-kebudayaan-dalam-hal-keindahan/

Manusia dan Kebudayaan

Manusia dan Kebudayaan



Manusia atau Orang adalah makhluk yang paling sempurna dibandingkan dengan makhluk hidup lainnya, makhluk yang memiliki pemikiran atau akal yang dapat dikembangkan menjadi sebuah pemikiran, tindakan serta prilaku dalam kehidupan sehari-hari. Dengan pemikiran atau ide-ide tersebutlah manusia bisa menciptakan sebuah tindakan dan interaksi dengan manusia, hewan atau makhluk hidup yang lainnya, serta timbul lah suatu hubungan yang menjadikan manusia saling tertarik antar manusia dan makhluk lainnya, yaitu Makhluk Sosial. Dalam kehidupan sehari-hari pun manusia kecendrungan memiliki pemikiran yang berubah-ubah sesuai dengan apa yang dikehendakinya, serta memiliki pemikiran yang berbeda-beda dengan manusia lainnya hingga menjadikan manusia satu dan manusia lainnya memiliki corak berbeda dalam pola kehidupan.

Manusia dan Kebudayaan tidak dapat dipisahkan karena kebudayaan terlahir dari kebiasaan manusia. Kebudayaan akan terus berkembang manakala manusia bisa melestarikannya untuk generasi masa depan manusia. Dan manusia juga bisa membuat kebudayaan sesuai dengan jamannya.

Manusia dan Kebudayaan memiliki keterkaitan yang begitu besar, manusia adalah subjek yang berperan penting dalam menciptakan kebudayaan, itu artinya manusia merupakan unsur yang menjadikan kebudayaan itu ada, karena manusia merupakan makhluk yang memiliki akal yang dapat terus dipakai dengan berbagai macam ide. Manusia berbudaya adalah manusia yang mampu menciptakan seni dalam kesehariannya dari akal yang dimilikinya.

 Source : Buku panduan belajar kelas XI